Jumat, 22 Maret 2024

TBIG (Tadris Bahasa Inggris) Mengaji: Meningkatkan nilai-nilai Spiritual Selama Ramadhan

 




Banyuwangi, 15 Maret 2024 - Program Studi Tadris Bahasa Inggris (TBIG) di Universitas Mukhtar Syafaat melanjutkan pelaksanaan kegiatan TBIG Mengaji pada hari Rabu, 13 Maret 2024 yang telah diadakan beberapa tahun terakhir. Kegiatan ini diadakan selama bulan Ramadan untuk memperkuat aspek spiritualitas dan pendalaman pemahaman agama Islam di kalangan mahasiswa.



Dalam kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Senin hingga Kamis pukul 07.00-08.00, mahasiswa dari Program Studi Tadris Bahasa Inggris berkumpul di Ruang UPT Bina Qur'ani Universitas Mukhtar Syafaat untuk belajar bersama. Kitab yang digunakan dalam kegiatan ini adalah "Adabul A'llim Wal Muta'alim" yang dipandu oleh qori' yang merupakan dosen Prodi Tadris Bahasa Inggris yaitu, Ustadz Moh. Mahmud, M.Pd.

Dengan kehadiran Ustadz Moh. Mahmud, M.Pd sebagai pembimbing, mahasiswa diharapkan dapat mendalami isi kitab secara mendalam dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Seluruh peserta, yang merupakan mahasiswa dari berbagai wilayah sekitar kampus UIMSYA. Selain itu, mereka juga diberikan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi mengenai materi yang dipelajari.


 

 

Kegiatan TBIG Mengaji ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk meningkatkan kecintaan mahasiswa terhadap agama Islam dan juga untuk memperkuat rasa persaudaraan di antara sesama mahasiswa. Dengan menggabungkan aspek akademis dengan spiritualitas, Universitas Mukhtar Syafaat berkomitmen untuk memberikan pendidikan holistik kepada mahasiswa agar dapat menjadi insan yang berkualitas dan berintegritas.

Diharapkan, program TBIG Mengaji akan memberikan dampak yang positif dan berkelanjutan bagi mahasiswa serta memberikan kontribusi positif bagi pembangunan karakter dan spiritualitas di lingkungan Universitas Mukhtar Syafaat.


Penulis : Nur Laili

Prodi : TBIG 20

0 Post a Comment:

Posting Komentar

Social Profiles

Twitter Facebook Google Plus LinkedIn RSS Feed Email Pinterest

Reg. Seminar Proposal

Reg. Ujian Skripsi

Recent Posts

Tautan

Total Tayangan Halaman

Copyright © Prodi Tadris Bahasa Inggris | IAI Darussalam Blokagung | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com